Sabtu, 11 Februari 2012

Hacker Kelompok Anonymous Berhasil Matikan Situs CIA

Situs Badan Intelijen Pusat AS (CIA) tidak dapat diakses pada hari Jumat kemarin (10/2) setelah kelompok hacker Anonymous mengaku telah membuat situs tersebut offline.

"CIA Tango Down," kata anggota Anonymous di @YourAnonNews, feed Twitter yang digunakan oleh kelompok terebut. "Tango down" adalah ungkapan yang digunakan oleh Pasukan Khusus AS ketika mereka telah menghilangkan musuh.

Upaya untuk mengakses situs CIA di alamat cia.gov tidak berhasil pada jumat kemarin.

Lebih dari dua jam setelah serangan awal AFP mencoba masuj ke cia.gov namun disambut dengan pesan yang mengatakan halaman Web tidak tersedia.

Ketika ditanya tentang pemadaman situs, juru bicara CIA mengatakan: "Kami menyelidiki terkait laporan ini."

Anggota Anonymous juga mengklaim Jumat kemarin telah meretas situs Camimex, perusahaan tambang Meksiko.

Mereka melakukan serangan itu sebagai balasan atas penutupan situs file berbagi Megaupload.

Tidak ada penjelasan langsung dari Anonymous untuk penargetan situs CIA.

Pada bulan Juni, sebuah kelompok yang berafiliasi Anonymous, Lulz Security, juga menonaktifkan untuk sementara situs CIA.(fq/afp)